Senin, 07 November 2011

Pilihan Life Skills SMA BINA MUDA

PROGRAM LIFE SKILLS SMA BINA MUDA

1. ADMINISTRASI PERKANTORAN (APK)

Tujuan Program Administrasi Perkantoran (APK) adalah membekali peserta didik dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap agar kompeten dalam :

• Menerapkan dan mengembangkan kemampuan berkomunikasi dan teknologi informasi untuk melaksanakan tugas secara efektif dan efisien.
• Mengelola surat/dokumen sesuai standar operasi dan prosedur untuk mendukung tugas pokok lembaga, dan pelayanan terhadap relasi.

2. REKAYASA PERANGKAT LUNAK

Tujuan Program Rekayasa Perangkat Lunak adalah membekali peserta didik dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap agar kompeten dalam :

• Menginstalasi dan mengoperasikan software spesifik.
• Merawat software aplikasi spesifik.
• Membangun software aplikasi spesifik, dan
• Mengelola usaha dibidang pembuatan software aplikasi.

3. TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN

Tujuan Program Teknik Komputer dan Jaringan membekali peserta didik dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap agar kompeten :

• Menginstalasi perangkat komputer personal dan menginstall sistem operasi dan aplikasi.
• Menginstalasi perangkat jaringan berbasis lokal.
• Menginstalasi perangkat jaringan berbasis luas.
• Merancang bangun dan mengadministrasi jaringan berbasis luas.

4. MULTIMEDIA

Tujuan Program Multimedia adalah membekali peserta didik dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap agar kompeten dalam :

• Mengoperasikan software dan periferal digital illustration, digital imaging, dan web design.
• Mengoperasikan software dan periferal multimedia, presentation, 2d dan 3d animation.
• Mengoperasikan software dan periferal digital audio, digital video, dan visual effects.



5. GURU PAUD

Tujuan Program Guru PAUD adalah membekali peserta didik dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap agar kompeten dalam :

• Meningkatkan ilmu pengetahuan yang dapat diterapkan dalam Pendidikan Anak Usia Dini yang ada di lingkungan masyarakat sesuai dengan visi Diknas ‘terwujudnya anak usia dini yang cerdas, sehat, ceria dan berakhlak mulia serta memiliki kesiapan baik fisik maupun mental dalam memasuki pendidikan lebih lanjut’

6. ENGLISH CLUB


With the implementation of the 'Fun Learning' system, English Club members will be easier in learning about the English language.
Translate : Dengan penerapan sistem 'Fun Learning' para anggota English Club akan lebih mudah dalam mempelajari tentang bahasa inggris.
Tujuan Program English Club adalah membekali peserta didik dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap agar kompeten dalam :

• Mempelajari bahasa Inggris sebagai alat komunikasi yang efektif dan efisien.
• Mempraktikkan bahasa yang telah dipelajari tidak kurang dari 3 tahun.

7. SEWING CLUB (Klub Menjahit)

Tujuan Program Sewing Club (Klub Menjahit) adalah membekali peserta didik dengan keterampilan, pengetahuan dan sikap agar kompeten dalam :

• Mendapatkan tutorial dan artikel tentang fashion design, patternmaking, dressmaking, trend mode, textile, dan berbagai tips & trik seputar fashion.